Resep Beef Roll with Vegetables |
Ukurannya yang tidak terlalu besar membuat hidangan ini cocok untuk sekali hap (atau dua kali kalau mulutnya nggak terlalu besar, hahaha). Sayuran kukusnya yang segar dan crunchy bercampur dengan lezatnya daging yang dilumuri saus. Cara membuatnya ternyata gampang dan nggak makan banyak waktu, lho!
Resep Beef Roll with Vegetbales
by Chef Walter Kei
Bahan:
300 gr irisan daging sapi
100 gr timun
100 gr wortel
170 gr jamur enoki
1/2 sdm wijen matang yang telah ditumbuk
Garam
Lada hitam, tumbuk kasar
Saus
1 sdm pasta cabe korea
1 sdm minyak truffle
1 sdm air dingin matang
Cara Membuat
1. Cuci timun dan wortel, lalu potong tipis sesuai ukuran irisan daging sapi,
2. Buang ujung jamur enoki dan potong secara merata, lalu potong seukuran timun dan wortel,
3. Letakkan sayuran secara merata di atas irisan dagin, taburi garam dan lada hitam sesuai selera, lalu gulung,
4. Kukus gulungan daging sapi selama 2 menit, dengan suhu 85°C,
5. Di wadah terpisah, campur pasta cabe korea, minyak truffle dan air dingin matang,
6. Angkat gulungan daging yang telah dikukus, taburi dengan saus dan wijen. Sajikan selagi hangat.
Selamat mencoba!
——————————————————————————
Thank you for reading,
See you on the next post!!
Love,
Marga