Blog Kuliner & Perjalanan Marga

Kuliner Unik Khas Malang yang Harus Kamu Cicipi Saat Berkunjung ke Kota Ini

Hello!

Siapa yang sudah pernah berkunjung ke Malang?

Malang adalah kota terbesar kedua di Provinsi Jawa Timur yang terletak di 90 km sebelah selatan Surabaya. Bersama dengan Kota Batu dan Kabupaten Malang, kota ini mulai meningkatkan potensi wisata dengan mengembangkan indsutri perhotelan dan sarana prasarananya.

Penginapan di Kota Malang bisa kamu temukan dalam berbaagai tipe dan harga. Kamu bisa memilih hotel bintang lima dengan fasilitas dan pelayanan prima. Atau hotel bintang empat dengan pelayanan sekelas hotel bintang lima, jadi kamu bisa menghemat biaya kamar, seperti Hotel Savana Malang.

Suasana Hotel Savana, Malang
Sumber: hotelscombined.com

Hotel yang berada di Jl. Letjen Sutoyo No 32-34 Rampal Celaket Klojen ini adalah hotel bintang empat dengan lokasi yang strategis, hanya berjarak 10 km dari Bandara Abdul Rachman Saleh. Kamu bisa mencoba wisata paralayan di Gunung Banyak yang hanya berjarak kurang lebih 2 km saja. Museum Malang Tempo Doeloe dan Balai Tugu Kota Malang yang juga dekat dengan hotel ini bisa jadi tujuan wisatamu selanjutnya. Dengan segala kelebihannya, maka sangat disarankan untuk pesan hotel ini jika kamu berkunjung ke Kota Malang.

Selain objek wisata, kota ini juga memiliki kuliner unik yang wajib kamu cicipi, wahai foodtraveller pemakan segalanya! Yuk, bahas satu-persatu makanan unik di sini!

1. Pos Ketan Legenda 1967

Pos Ketan Legenda – 1967, Malang
Sumber: lipsus.kompas.com
Pos Ketan ini berada di alun-alun Kota Batu di warung yang sederhana namun ramai dikunjungi oleh wisatawan maupun warga Batu dan Malang. Sesuai namanya, kios ini sudah berdiri sejak tahun 1967, dan sekarang sudah mencapai 49 tahun. Wow!
Ketan yang disajikan sebagai menu utama di tempat ini sangat lembut, dan kamu bisa pilih topping sendiri. Ada 12 varian ketan yang diciptakan oleh pemilik warung, seperti ketan campur, yaitu ketan yang dipadukan dengan kelapa parut dan gula merah, ketan bubuk, yaitu ketan dengan kelapa parut dan kedelai bubuk atau ketan ayam pedas dengan topping ayam bercitarasa pedas manis.
Harganya terjangkau, lokasinya strategis, dan jam bukanya di malam hari. Tentu saja Pos Ketan Legenda ini menjadi populer di antara para wisatawan. Kamu-pun jangan sampai kelewatan!

2. Sate Landak dan Biawak

Sate landak
Sumber: culturenesia.com
Landak adalah binatang berduri tebal dan panjang yang digunakan sebagai senjata pertahanan. Namun di Malang, landak dapat dikonsumsi karena halal dan berhasil diolah menjadi makanan yang sangat lezat di Warung Bu Ria. Warung ini sudah menyediakan sate landak yang unik sejak 10 tahun lalu.
Saking terkenalnya, Bu Ria sang pemilik warung yang terlektak di Jl. Saptorenggo 47 Pakis ini lebih dikenal sebagai Bu Landak. Warung Bu Ria berada di pinggir jalan akses ke Bandara Abdurrahman Saleh, sehingga kamu dapat dengan mudah menemukannya.
Selain landak, warung ini juga menyediakan daging biawak dan daging bulus yang mungkin terdengar tidak lazim untuk dikonsumsi. Sate tersebut disajikan dengan bubmbu nikmat khas Maalang. Mengonsumsi biawak ternyata dipercaya dapat menyembuhkan beberapa penyakit seperti asma, masalah kejantanan dan lainnya. Sate biawak ini cukup murah, hanya Rp 30.000 saja per porsinya, mengingat landak, biawak dan bulus bukan hewan yang mudah diternakkan.
Saking unik dan lezatnya, pengunjung warung ini tidak hanya warga sekitar dan wisatawan domestik, tapi juga wisatawan mancanegara. Kalau kamu berkunjung ke Kota Malang, jangan sampai tidak mampir ke warung fenomenal ini ya!
Punya rekomendasi kuliner khas Malang yang lain? Jangan lupa share di kolom komentar!
————————————————————————–
Let’s connect! 
I don’t bite 😀
Facebook | Twitter | Instagram

***

See you on the next post!

Marga A.