Blog Kuliner & Perjalanan Marga

Jamuan Samudra – Senopati, Jakarta

 Hello!

Sebentar lagi bulan puasa, dan lagi cari-cari tempat yang oke buat acara bukber? Aku punya rekomendasi yang cocok nih, apalagi kalau kamu dan teman-temanmu adalah penggemar berat seafood.

Nama restorannya adalah Jamuan Samudra, terletak di dekat daerah terminal Blok M. Walaupun letaknya sangat jauh dari laut, bukan berarti seafood yang disajikan di sini tidak fresh, lho.

Tampak depan restoran Jamuan Samudra
Interior dalam Jamuan Samudra
Restoran yang cocok buat keluarga, nih!

Suasananya terasa seperti family restaurant banget. Bisa kebayang kalau ajak kakek-nenek ke restoran ini deh! Tempatnya cukup nyaman, penuh cahaya alami, tapi tetap adem.

Restoran ini terdiri dari dua lantai. Lantai pertama full AC, sementara di lantai dua ada area outdoor yang cocok bagi para perokok. Tidak cuma itu saja, restoran Jamuan Samudra juga dilengkapi dengan mushola yang nyaman, lho! Pastinya ini jarang ditemukan di banyak restoran.

Menu Unggulan di Jamuan Samudra, Jakarta Selatan

Beberapa waktu lalu, aku diundang untuk mencicipi beberapa menu unggulan di restoran Jamuan Samudra. Apa sajakah itu? Yuk, baca terus blog post ini!

Kerang Ijo Saus Padang – Rp33.000

Kerang Ijo Saus Padang – Rp33.000

Dalam satu porsi, terdapat cukup banyak kerang! Saos padangnya nggak sepedas pada umumnya, tapi tetap kaya akan cita rasa!

Bawal Bintang Bakar – Rp23.000/100gr

Bawal Bintang Bakar – Rp23.000/100gr

Yuk makan ikan supaya nggak ditenggelamkan! Namanya makan di restoran seafood rasanya kurang afdol kalau nggak pesan ikan. Hidangan yang satu ini katanya sih dimasak dengan menggunakan 32 jenis rempah-rempah. Pantas saja rasanya lezat banget!

Cumi Telur Saus Khas Jamuan Samudra – Rp62.000

Cumi Telur Saus Khas Jamuan Samudra – Rp62.000

Rasa saus khas Jamuan Samudra ini lumayan gurih, agak-agak mirip dengan bumbu telur asin. Cumi-cuminya digoreng sampai crunchy, tapi tidak membuatnya jadi susah digigit. Ini menu favoritku di Jamuan Samudra!

Sayur Daun Dewa – Rp30.000

Sayur Daun Dewa – Rp30.000

Setelah diaduk-aduk sama bumbunya dan didiamkan agak lama, bentuknya sekilas jadi kayak kangkung ya. Anyway, bumbu bawang putih yang aku coba ini lezat, tapi standar aja gitu lezatnya. FYI aja, daun dewa ternyata bisa bantu mengobati penyakit storke, lho.

Kepiting Jantan Asap – Rp36.000/100gr

Kepiting Jantan Asap – Rp36.000/100gr

Ini dia yang paling ditunggu-tunggu! Kepiting emang agak repot makannya, tapi rasanya emang nggak ada duanya banget. Dijamin makeup, terutama lipstik, bakal jadi berantakan, karena kepiting yang satu ini rasanya sayang banget kalau sampai sisa daging maupun sausnya. Kepiting Jantan Asap ini rasa sausnya cukup menyerupai lada hitam. Yummy!

Es Teler – Rp25.000

Es Teler – Rp25.000

Setelah makan aneka seafood yang lezat tadi, enaknya mencicipi hidangan penutup di Jamuan Samudra. Ada macam-macam hidangan es yang bisa kamu coba, mulai dari es teler, es campur, sampai dengan es kopyor. Jangan lupa untuk request dikeluarkan terakhir, cupaya setelah makan berat, hidangan es-mu masih utuh!

———————————————————

Overall, aku puas dengan kunjungan ke restoran Jamuan Samudra. Selain hidangannya yang lezat, tempatnya mudah ditemukan, nyaman, dan pelayanan yang cukup ramah. Kalau kamu lagi cari restoran yang menyajikan aneka seafood yang kaya rasa di daerah Jakarta Selatan, maka Jamuan Samudra bisa jadi pilihan yang tepat untukmu!

Jamuan Samudra

Jl. Prof. Joko Sutono SH No. 21, Petogogan
Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam Buka: 11:00-23:00
Instagram: @jamuansamudra
Let’s connect! 
I don’t bite 😀

***
Thank you for reading,
See you on the next post!