Blog Kuliner & Perjalanan Marga

4 Kreasi Kurma Lezat Untuk Sajian Buka Puasa

Hello!

Buka puasa memang identik dengan sesuatu yang segar seperti es buah atau es kelapa. Namun, tahukah kamu bahwa di daerah Timur Tengah, justru menu buka puasa yang populer adalah buah kurma. Rasulullah SAW juga bahkan menganjurkan untuk mengonsumsi kurma dan air putih saat berbuka puasa.

Manfaat Kurma Untuk Kesehatan Tubuh

Ternyata, kurma memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, lho! Beberapa di antaranya yaitu:

1. Mudah Dicerna Perut

Saat berpuasa, kondisi perut cenderung kosong. Sehingga akan butuh waktu untuk perut bisa beradaptasi dan menerima makanan kembali. Maka dari itu, pilihlah makanan-makanan yang mudah dicerna saat berbuka puasa seperti kurma.

2. Sumber Energi

Saat berpuasa, kadar gula cenderung rendah dan tidak banyak energi yang dihasilkan oleh tubuh. Maka dari itu, banyak orang yang memilih makanan manis saat berbuka, dengan tujuan untuk menormalkan kadar gula. Kurma memiliki kadar gula alami yang dapat lebih cepat diubah menjadi energi dibandingkan dengan makanan lainnya.

3. Menyehatkan Sistem Pencernaan

Mengonsumsi kurma secara teratur saat sahur maupun berbuka akan membantu melancarkan pencernaan dan membersihkan usus dari zat berbahaya. Kandungan asam amino pada kurma akan membantu meningkatkan kemampuan usus untuk menyerap nutrisi dari makanan-makanan lainnya.

4. Mencukupi Kebutuhan Nutrisi

Kurma mengandung berbagai vitamin, mineral, dan nutrisi lain yang bermanfaat untuk kesehatan. Mengonsumsi kurma segar secara rutin dengan disertai pola makan sehat akan membantu menjaga kesehatan tubuh selama berpuasa.

5. Menjaga Berat Badan

Kurma memiliki kandungan serat yang membuat perut lebih cepat merasa kenyang. Kandungan gula dalam kurma cukup kompleks sehingga cukup lama diproses tubuh dan dapat mengendalikan nafsu makan berlebih.

Manfaat kurma memang banyak, tapi pernahkah kamu merasa bosan jika mengonsumsinya bulat-bulat melulu? Selain dimakan langsung, kurma juga bisa diolah menjadi aneka makanan lezat yang pastinya menggugah selera.

4 Kreasi Kurma Lezat Untuk Sajian Buka Puasa

Bersama dengan IndoFresh dan Blitz Event Organizer, kemarin aku sempat menyaksikan beberapa demo memasak dengan bahan dasar kurma. Mulai dari makanan finger bites, makanan berat, sampai dengan dessert.  Kurma yang digunakan selama demo memasak adalah merek Golden Palm. Buah kurmanya segar, lezat, dan harganya terjangkau. Apa lagi saat demo masak, sedang ada promo menarik dari IndoFresh.

Anyway, beberapa kreasi kurma ini bisa cukup mudah dan bisa kamu coba di dapurmu sendiri!

1. Golden Palm French Pastry

Hidangan ini cukup mudah untuk kamu buat. Caranya, potong sedikit bagian tengah kurma, pastikan jangan sampai terbelah dua ya! Lalu tambahkan whipped cream di bagian tersebut, dan taburkan kacang di atasnya.

2. Golden Palm Crispy Caramel

Makan kurma langsung mungkin tampak biasa, kamu bisa memvariasikannya dengan melapisinya dengan tepung terigu, telur, dan tepung roti, kemudian menggorengnya hingga kering. Sajikan dengan saus karamel atau saus cokelat, sesuai selera.
Sangat mudah dan juga cocok untuk camilan kalau sedang tidak berpuasa. Kamu bisa juga membuat ini bareng si koki kecil kesayangan.

3. Golden Palm Pajitas

In my opinion, ini yang paling menarik dan lezat! Kurma dipotong dan dioseng dengan daging ayam, bawang dan paprika. Sajikan di atas lembaran tortila dengan daun selada. Lipat lembaran tortila, dan voila! Golden Palm Pajitas siap disajikan.

4. Golden Palm Pie

Cukup dengan menambahkan whipped cream di atas pie. Hias dengan buah stroberi dan kurma di bagian atas. Sangat mudah dan membuat dessert-mu tampak lebih menarik, sekaligus sehat!

Resep mana nih yang paling menarik dicoba menurutmu? Share di kolom komentar ya!

——————————————————————————–

Let’s connect! 
I don’t bite 😀
Facebook | Twitter | Instagram

***
Thank you for reading,
See you on the next post!