Staycation Akhir Tahun Bersama Keluarga di Hotel Grand Zuri BSD City, Tangerang Selatan
marga
Hello!
Selamat tahun baru 2018! Nggak terasa, setelah libur hampir dua minggu, sekarang udah mulai ngantor lagi, huft. Libur akhir tahun ini cukup berkesan karena bisa dilewatkan dengan seru bersama keluarga! Tujuan libur akhir tahun ini nggak jauh-jauh dari rumah, staycation di Hotel Grand Zuri BSD City bersama ibu.
Staycation Akhir Tahun Bersama Keluarga di Hotel Grand Zuri BSD City
Di waktu akhir tahun 2017 kemarin, Grand Zuri BSD City ini bertemakan ‘Think Beach’. Cukup unik, karena biasanya Natal dan tahun baru itu identik dengan musim dingin. Mungkin karena Indonesia termasuk negara tropis, jadi seringnya ya cuaca panas-panas aja. Istimewanya, paket Think Beach ini justru lebih murah 30% dari harga normal. Paket yang ditawarkan juga menarik, sudah termasuk menginap, makan malam dan sarapan, serta dapat hadiah Natal dari Santa Claus! Nggak cuma itu aja, buat yang sudah berkeluarga juga seru banget karena ada banyak aktivitas anak.
Lobby Hotel Grand Zuri BSD City
Proses check-in di Grand Zuri BSD City ini cukup cepat, pelayanannya juga ramah. Jenis kamar yang aku dapatkan adalah Superior Twin seluas 24 sqm, nyaman banget!
Fasilitas di dalam kamar juga lengkap, mulai dari gantungan baju, safety deposit box, AC, TV kabel, toiletries, handuk, dan hair dryer. Perlu diperhatikan bahwa di kamar disediakan dua pasang botol minum, di meja samping TV dan di kamar mandi. Salah satunya ternyata bukan complimentary dari hotel, alias harus bayar kalau minum.
Kamar Superior Twin
Meja kerja di dalam kamar
Kamar mandi
Toiletries
Lengkap dengan shower
Gantungan baju di lemari
Kalau merasa bantalnya kurang banyak, ada satu bantal ekstra di lemari baju.. Yay! Tidur-tiduran di kamar ini seharian emang nyaman, karena kasurnya super empuk dan wangi. Setelah jam magrib, aku dan ibu menikmati hidangan makan malam di restoran lantai dasar.
Fasilitas Umum di Hotel Grand Zuri BSD City
Kalau menginap bersama keluarga, tentu kita mencari hotel dengan fasilitas yang lengkap, jadi nggak perlu pergi-pergi lagi. Di Grand Zuri BSD City ini tersedia kolam renang, playground, fitness center, dan juga spa. Buat nongkrong orang dewasa, bisa di lounge-nya!
Kolam renang anak di lantai 3
Kolam renang dewasa
Fitness center
Lounge
Makan Malam di Hotel Grand Zuri BSD City
Sesuai tema ‘Think Beach’, dekorasi di sini juga tropis banget. Para staff menggunakan baju pantai motif bunga-bunga. Namun, karena masih dalam suasana Natal, makanan khas-nya juga tidak lupa disajikan di sini.
Christmas dinner di Grand Zuri BSD City
Aneka buah
Salad
Kue-kue
Kue Natal
Varian makanannya lengkap banget, mulai dari salad, main course, dan berbagai macam dessert. Ada makanan ala barat dan juga Indonesia. Kalau aku doyan banget sama daging kalkun di sini, bumbu rempahnya meresap sampai ke dalam daging yang empuk, yummy!
Daging kalkun favoritku!
Nasi ulam favorit ibuku
Untuk ibuku yang lidahnya Indonesia banget, nasi ulam di Grand Zuri ini juara banget! Rasa gurihnya pas, lauk-pauk lezat pendamping nasi ulam ini juga banyak variannya. Untuk minuman, yang disajikan hanya air putih saja. Kalau mau teh, bisa minta ke staff restoran dengan biaya tambahan. Setiap beberapa menit selali, ada Santa Claus datang ke ruang makan sambil membagikan hadiah untuk anak-anak.
We had the best dinner to end 2017, thank you!
Sarapan di Hotel Grand Zuri BSD City
Kalau menginap di hotel, sarapan selalu jadi momen yang aku tunggu-tunggu. Varian sarapan di Hotel Grand Zuri BSD City ini sebenarnya lumayan umum seperti hotel kebanyakan. Nasi goreng, baked potato, sosis, salad, telur, dan yogurt. Buat yang doyan bakmie, di hotel Grand Zuri BSD City ini kita bisa meracik sendiri bakmie sesuai selera, seru banget! Sayangnya, hampir semua masakan di menu buffet sarapan ini rasanya agak tawar…
Roti panggang
Sarapan di Grand Zuri BSD City
Kalau mau pesan early breakfast karena harus pergi subuh ke bandara, jangan lupa untuk sampaikan ke resepsionis saat check in agar disiapkan ya! Early breakfast bakal dapat jauh lebih simpel dari menu buffet sih, misalnya aneka roti atau nasi goreng.
Overall, staycation di Grand Zuri BSD City ini seru banget! Fasilitasnya lengkap dan pelayanannya oke. Senang banget bisa recharge energi sebelum pergantian tahun kemarin. Semoga tahun 2018 ini bisa lebih produktif lagi. Terima kasih Grand Zuri BSD City! ❤️
Buat kamu yang cari hotel untuk staycation bersama keluarga, di Grand Zuri BSD City ini recommended.
——————————————————————————–
Hotel Grand Zuri BSD City
Jl. Pahlawan Seribu Kavling Ocean Walk CBD Lot 6, BSD City Serpong, Tangerang Selatan