Hello!
Satu gelas minuman segar tentunya selalu berhasil membuat harimu jadi lebih menyenangkan. Maka dari itu, kehadiran toko minuman segar menjadi salah satu hal yang menarik perhatianku.
Beberapa waktu lalu, Lippo Mal Putri kehadiran sebuah tempat yang menyajikan berbagai minuman segar, yaitu Hava Tea.
Terletak di lantai LG Lippo Mal Puri, Hava Tea ini cukup mudah untuk ditemukan. Tempatnya praktis, hanya ada bar tempat duduk, dan juga juga lounge mani-pedi dari OPI. Iya, Hava Tea ini masih satu grup dengan OPI. Seru kan, bisa mani-pedi sambil mengonsumsi minuman segar?
Menu Unggulan di Hava Tea – Lippo Mal Puri, Jakarta Barat
Jenis minuman yang disajikan di Hava Tea ini mencakup berbagai variasi teh dan kopi. Beberapa minuman yang kupesan ini adalah menu unggulan Hava Tea yang wajib kamu coba!
Iced Matcha Tea Latte – Rp32.000
Setelah diaduk, rasa matchanya tetap lebih dominan daripada susu dan krimnya. Kadar gula dan es batu bisa diatur sesuai selera masing-masing.
Iced Forest Berry Tea – Rp22.000
Sewaktu masih proses menyeduh teh, wangi buah-buahannya sudah berasa banget. Minuman signature tea ini bisa diberi tambahan silky pudding, grass jelly, atau boba, masing-masing Rp5.000.
Iced Masala Chai Latte – Rp32.000
Singkatnya, ini seperti jamu yang rasanya segar dan lezat! Ada wangi cengkeh dan jahe di dalam minuman ini. Recommended banget, karean belum pernah nemuin yang kayak gini di tempat lain!
Cappuccino (Cold) – Rp40.000
Kelihatan segar banget, kan? Buat kamu yang hari ini butuh ekstra tenaga buat begadang mengerjakan tugas, yuk pesan dulu Cappuccino dari Hava Tea ini. Kopinya berasa, tapi tidak meninggalkan rasa asam di lidah setelahnya. Yummy!
Caffe Latte (Hot) – Rp35.000
Kalau kamu prefer untuk minum kopi panas, aku merekomendasikan Caffe Latte ini. Kopinya nikmat dan membuat perasaan menjadi lebih tenang.
Iced Banana Vanilla Tea Latte – Rp32.000
Rasa pisang yang manis, kamu tidak perlu lagi menambahkan gula untuk minuman yang satu ini. Dicampur dengan iced tea latte yang segar, membuat minuman ini makin lezat!
Iced Hazelnut Nutty Tea Latte – Rp32.000
Last but not least, Iced Hazelnut Nutty Tea Latte! Kacangnya berasa banget, dan ini menjad salah satu menu favoritku di Hava Tea ini.
Overall, aku puas dengan kedatangan ke Hava Tea ini. Selain menu-menu minumannya yang lezat, pelayanannya juga ramah. Kalau datang lagi ke sini, kayaknya bakal seru kalau mani-pedi sambil minum Hava Tea nih. Yuk, cobain!
Jl. Puri Indah Raya, Jakarta Barat
D. Pusupa says
August 15, 2017 at 8:33 amWah foto-fotonya bikin pengin,kayaknya sedap dan suueggeeer:)
Salam hangat Marga.
Stefanny Fausiek says
August 15, 2017 at 9:05 amaq penggemar cappucino, kayaknta cappucino di Havatea ini harus dicoba
Gita siwi says
August 15, 2017 at 10:29 amakh iced masala…
Kudu coba nih buat yang tak biasa dan beda.
Atisatya Arifin says
August 15, 2017 at 11:25 amPostingan ini sukses bikin aku nelen ludah dan langsung berasa gerah *biar ada alasan minum Hava Tea*
Selain di Lippo Mall Puri ada cabang lainnya nggak sih?
PutriKPM says
August 16, 2017 at 2:13 amKenapa yang kaya gini adanya di pusat mepet barat. Sebagai anak timur aku sedih T_T
Penasaran sama matchanyaaaaa
Uli Hape says
August 16, 2017 at 3:48 ambelum pernah nyobain, ntr mau ahhh
Wian says
August 16, 2017 at 10:55 amPenasaran sama iced masala chai latte nya. Klo yg varian lainnya kan udah ada juga ya di tempat yg lain. Nah klo iced masala ini kayanya belim
Pernah ada. Jd wajib dicoba nih kayanya. Sayangnya, jauh banget klo dari bekasi.
Avy Chujnijah says
August 16, 2017 at 1:51 pmbingung…kayaknya enak semua ya hehehe
Satto Raji says
August 18, 2017 at 1:38 amPenampakan tehnya seger eeuuiii…
Liswanti says
August 20, 2017 at 8:24 amAku pengen nyobain yang iced matcha tea latte, seger lihatnya tuh
Desy Yusnita says
August 22, 2017 at 6:40 amHi Mba Marga, selalu suka mampir kesini karena bikin pengen terus hahaha. Apalagi es es an gini, kayanya jajanan yang harus di beli kalo ke mall hehehe
Andiyani Achmad says
August 22, 2017 at 9:23 ammayan pricey ya 🙂
Obat Flek Hitam Paling Ampuh says
August 24, 2017 at 4:53 amwahh menggoda banget minumannya ya, apalagi yang cappuccino (cold)..