Hello!
Kalau traveling ke Jepang, kebanyakan orang pasti memilih untuk mengunjungi Tokyo, Kyoto, Osaka, atau Hokkaido. Beberapa waktu lalu, aku berkesempatan untuk mengunjungi Okinawa, daerah paling selatan di Jepang. Perjalanan ditempuh dari Jakarta dengan JAL (Japan Airlines), sekitar hampir 12 jam, dengan 1 kali transit di Tokyo (mendarat di Narita, dan pindah bandara ke Haneda).
Walaupun akhir Oktober, di Okinawa ini justru udaranya masih hangat. Namanya juga di daerah selatan, lebih dekat dengan khatulistiwa.
Kalau kamu berencana untuk liburan ke Okinawa, dan masih menyusun itinerary, pastikan 4 tempat ini ada di dalam list-mu ya!
1. Okinawa Churaumi Aquarium
Jaraknya kurang lebih 2 jam dari pusat kota. Sesuai dengan namanya, atraksi di sini adalah aquarium berbagai macam ikan. Tidak jauh dari pintu masuk, ada sebuah aquarium rendah di mana kita bisa meneyentuh langsung bintang laut di dalamnya. Mirip-mirip dengan adegan di film Finding Dory.
Jalan terus ke dalam, ada sebuah aula besar dengan aquarium berisi whale-shark yang jadi bintang utama. Uniknya, semua ikan selalu berenang ke arah kanan, memutari aquarium.
Untuk mencapai Okinawa Churaumi Aquarium, bisa naik bus dari Naha Airport atau Naha Bus Terminal (transit di Nago Bus Terminal). Harga tiket masuk untuk pelajar SD & SMP adalah 610yen, pelajar SMA 1,230Yen, dan dewasa 1,850Yen. Untuk rombongan (lebih dari 20 orang) atau datang di sore hari (setelah jam 16:00), harga tiket bisa lebih murah!
2. Okinawa World
Butuh waktu sekitar 2 jam dari pusat kota untuk mencapai Okinawa World. Bisa naik bus dari Naha Bus Terminal. Di dalamnya ada banyak atraksi yang menarik, mulai dari wisata alam sampai dengan budaya. Jangan lupa untuk masuk ke Gyokusendo Cave, goa sepanjang 5km, kedua terpanjang di Jepang katanya. Tidak perlu cemas jalan jauh, karena yang dibuka untuk umum hanya sepanjang 850m.
Kunjungi juga Kingdom Village di sini, lihat-lihat rumah tradisional Okinawa, dan juga beli oleh-oleh. Ada spot di mana kamu bisa coba main enggrang gratis juga. Walau kelihatan mudah, ternyata sulit banget!
Di jam-jam tertentu, ada pertunjukan Eisa (tarian tradisional khas Okinawa) yang sangat enerjik di Eisa Plaza. Selama pertunjukkan dilarang mengambil gambar, tapi setelah selesai kita diperbolehkan foto dengan para penarinya.
Harga tiket masuk Okinawa World ini bervariasi, tergantung atraksi apa saja yang ingin dilihat. Tiket terusan (Gyokusendo Cave, Kingdom Village, dan Habu (Ular) Museum) seharaga 1,650Yen untuk dewasa dan 830Yen untuk anak-anak. Jika ingin mengunjungi Gyokusendo Cave dan Kingdom Village saja, cukup membayar 1,240Yen untuk dewasa dan 620Yen untuk anak-anak. Sementara jika ingin melihat Habu Museum saja, harus beli tiket seharga 620Yen untuk dewasa dan 310Yen untuk anak-anak.
3. Shurijo Castle
Waktunya wisata sejarah! Shurijo Castle atau ini merupakan pusat pemerintahan Ryukyu (nama Okinawa pada zaman dahulu), dengan arsitektur yang dipengaruhi oleh Cina. Untuk mencapai Shuri Castle, bisa naik bus atau monorail (Yui Rail). Dari pemberhentian bus, harus nanjak ke atas, jadi siapkan sepatu yang nyaman ya!
Ada area gratis dan bayar. Area gratis meliputi taman kastil dan gerbang. Jika ingin istirahat atau beli oleh-oleh, bisa mampir di Keizuza & Yomotsuza. Untuk melihat arsitektur Shuri Castle yang unik dan penuh warna, harus masuk ke area berbayar. Cukup merogoh kocek sebesar 310Yen untuk pelajar SD & SMP, 660Yen untuk pelajar SMA, atau 820Yen untuk dewasa.
Turun dari Shuri Castle, jangan lupa untuk coba es krim Blue Seal ya! Es krim ini ada di banyak tempat sepanjang Okinawa, salah satunya di Shuri Castle. Rekomendasiku adalah Blue Wave Ice Cream. Rasanya agak kayak lemon, tapi ada manisnya. Kalau di Indonesia, beda tipis sama es krim Kul-kul zaman dulu. Harganya 350Yen.
4. Kokusai-Dori
Terletak di tengah kota, Kokusai-Dori ini adalah tempat jualan oleh-oleh, atau pernak-pernik khas Okinawa lainnya. Kalau mau cari oleh-oleh yang murah dalam jumlah banyak, di sini tempatnya! Beli gantungan kunci, pulpen, atau tempelan kulkas, di sini lengkap.
Bicara soal oleh-oleh, jangan lupa beli Beni-Imo, kue khas Okinawa rasa ubi ungu yang lezat! Kalau lupa beli di sini, di Naha Airport juga ada banyak. Harganya sama, malah di airport seringkali jadi lebih murah karena duty free.
Sewaktu ke Kokusai-Dori, aku mengunjungi rumah makan vegetarian yang menyajikan makanan enak! Kebanyakan yang datang ke sini adalah senior citizen yang udah harus memerhatikan pola makan demi kesehatannya. Bayarnya nanti sesuai dengan lauk yang dipilih.
Liburan ke Okinawa, Dimana Menginapnya?
Ini banyak menjadi pertanyaan juga. Buat yang liburan dengan budget terbatas, bisa coba menginap di Kerama Guest House. Harga per-malamnya cukup murah, untuk ranjang tingkat (disebutnya Dormitory), 1,600Yen per-malamnya. Sementara jika ingin ruangan tatami pribadi (kapasitas max 5 orang), harganya sekitar 3,800Yen – 8,500Yen per-malamnya, tergantung dengan jumlah orang yang menginap.
Tersedia mesin cuci koin, dapur, dan ruang tengah di sini. Kamar mandi dan WC-nya di luar kamar tidur. Di sini cukup banyak orang asing yang menginap, jadi kamu bisa juga tanya-tanya soal wisata Okinawa pada mereka, ramah-ramah kok! Recommended buat menghemat budget perjalanan.
Lantai 2 Kerama Guest House ini khusus wanita, jadi tidur bisa lebih nyaman dan tenang!
BACA JUGA: Terbang ke Jepang Bareng JAL (Japan Airlines)
Bagaimana, sudah siap berlibur ke Okinawa, Jepang? Yuk, kerja keras dan menabung untuk beli tiketnya!
Anggun Widyaningrum says
August 7, 2017 at 8:57 amHi, Seru yaa ke Okinawa.. must put Okinawa on list nih ��
Backpackerwithkoper.blogspot.co.id
Marga Apsari says
August 24, 2017 at 4:31 amIyaa seru ke sini, lumayan sepi, jauh beda sama Tokyo.
Erny Kurniawati says
September 15, 2017 at 7:48 amKak kamu membuatku kangen Jepang lagi 🙁 terakhir ke sana 2,5 th lalu. Yes, aku suka suasana seperti okinawa ini. Lebih sepi. Sayang saat itu cuma ke Kobe.
Farida says
September 15, 2017 at 11:37 amWow, seru juga ya di Okinawa. Terimakasih infonya 🙂
Marga Apsari says
October 16, 2017 at 8:35 amAku kemarin ini atur itinerary sendiri bareng teman-teman mas, belum tau kalau ada travel agent yang bagus apa ngga untuk ke sana..
Kania Safitri says
October 17, 2017 at 4:20 amMarga take me there please hehehe… seru banget ya tempatnya jadi pengen kesana juga deh…
D. Pusupa says
October 17, 2017 at 4:30 amWah asyik jalan-jalannya. Pengin nih sebulan maen ke Jepang maen ke museum Ghibli. Nabung dulu deh.
gita siwi says
October 17, 2017 at 4:37 amakh negeri impian nih. Kingdom Village menarik ya. Penginapannya bersih nyaman dan aman. thx infonya kak
Ivonie Zahra says
October 17, 2017 at 4:41 amtempat-tempatnya asyik banget mbak. Dulu pas masih kerja di Hong Kong pengen banget bisa jalan-jalan ke Jepang.
Menarik ya di Okinawa
Kurnia amelia says
October 17, 2017 at 4:47 amKalau ke blog mba Marga aku selalu ga kuatttt…..ga kuatttt pengen piknik hahaha.Sumpah kepengen banget ke tempat-tempat itu semoga ada sponsor yg ngajak kesana haha *teuteuup.
ANDRI says
October 17, 2017 at 9:15 amWah seru nih di okinawa
Lia Harahap says
October 17, 2017 at 12:02 pmAdikku baru pulang dari Osaka dan Tokyo. Aku nitip beberapa barang, dan kesel karena harganya kok mahal-mahal ya?
Hahaha. Mungkin ga tau lokasinya kali ya.
Riyardiarisman says
October 17, 2017 at 12:11 pmAku sering sih ngeliat Okinawa di film2 Jepang, dan memang keren bgt tempat2nya, makanannya juga terlihat enak2, next semoga bisa ke sana. Hehe
Risalah Husna says
October 17, 2017 at 1:14 pmJepang emang jadi impiannya para traveler yaa. Akupun pengen banget bisa menjejakkan kaki ke sana. Pengennya ke Hokaido, karena pernah nulis tentang Hokaido jadi mimpi banget bisa beneran ke sana. Semoga ada rezeki bisa ke Jepang kaya marga juga 🙂
PutriKPM says
October 18, 2017 at 1:38 amIni seru banget aseli! Aku jadi pengen ke Jepang huhuhu karena selama ini tuh belum pernah ke Jepang, dan ini bikin mupeng. Baiklah mari kita nabung yes :)))
sally fauzi says
October 18, 2017 at 3:12 amHahaha sukses bikin ngiler. Destinasi ke 4 kebayang kaya surga buat aku yang hobi ngumpulin pernak pernik.
Cuss lah mari menabung
Silvia Putri says
October 18, 2017 at 5:23 amiihs, aku mau ke sana.
Tai nanti deh, nabung dulu. hehehe
Anonymous says
October 18, 2017 at 11:04 amaaahh seru banget, kulinerannya gimana? oke jugakah?
Oline says
October 18, 2017 at 1:07 pmWahh ada 1 destinasi lagi di Jepang yang harus aku kunjungi nih..
Iya bener, rata2 orang taubya hanya Tokyo, Kyoto, Osaka, atau Hokkaido ya.
idf pancani says
October 18, 2017 at 2:37 pmwaaa menarik. Aku belum pernah ke Okinawa. Eh eh nanya dong. itu gimana caranya masukin map ke dlm blog? kok aku ga pernah bisa? #gaptek hahah
Atisatya Arifin says
October 19, 2017 at 3:09 amWow Okinawa keren banget yaa! Selalu suka sama destinasi wisata yang kaya akan kebudayaan. Duh kapan ya kesampean ke Jepang. Banyak banget yang pingin dikunjungi di Jepang..
Liswanti says
October 19, 2017 at 9:56 amNahkan bacanya jafi ngiler pengen ke Okinawa, dari dulu selain pengen ke Korea pengen ke Jepang juga.
clara says
October 19, 2017 at 1:33 pmJadi pengen ke sana, lautnya juga jernih.
Sie-thi Nurjanah says
October 19, 2017 at 6:22 pmYa..ampun Jepang !! Banyak bgt destinasi menarik yg bisa dikunjungi
Ristin says
October 20, 2017 at 10:03 pmOkinawa seru jugaa.. Pengen jg kesana,nabungnya harus gila2an kyknya ya.. Haha..